Mengejutkan, Risma Bisa Menggantikan Posisi Anies di Jakarta

Mengejutkan, Risma Bisa Menggantikan Posisi Anies di Jakarta - GenPI.co
Anies Baswedan (Foto: Instagram/aniesbaswedan)

GenPI.co - Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan segera berakhir.

Banyak pihak sudah mulai melihat sosok-sosok yang pantas untuk menggantikan Anies sebagai pelaksana tugas di DKI Jakarta.

Menurut pengamat poltiik Dedi Kurnia Syah, sosok pelaksana tugas bukan soal cocok secara ketokohan.

BACA JUGA:  Gubernur Anies Baswedan Keluarkan Keputusan Penting, Mohon Simak

“Karena sosok penganti Anies ini dipilih langsung dari pemerintah pusat. Yang dapat diharapkan adalah pejabat publik yang netral,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (19/6/2021).

Kenetralan itu, menurut Dedi, perlu dibuktikan dengan tidak tergiur mengikuti kontestasi politik atau mendukung salah satu kandidat yang akan bertarung.

BACA JUGA:  Anies Keluarkan Titah Penting, Warga Jakarta Wajib Baca

“Sehingga kebijakan pemerintah di masa transisi dapat berjalan secara profesional,” tuturnya.

Sementara itu, pengamat politik Zaki Mubarak menilai, Menteri Sosial Tri Rismaharini (Risma) merupakan salah satu kandidat pengganti Anies yang bakal ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI.

BACA JUGA:  Anies Keluarkan Keputusan Penting, Mohon Dibaca!

Namun, kata Zaki, segala kemungkinan masih bisa terjadi, seperti munculnya nama-nama baru.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya