Habib Rizieq Divonis 4 Tahun Penjara, Pesan Pengamat Menusuk Hati

Habib Rizieq Divonis 4 Tahun Penjara, Pesan Pengamat Menusuk Hati - GenPI.co
Habib Rizieq Shihab (HRS). Foto: JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Eks imam besar FPI Habib Rizieq Shihab (HRS) divonis 4 tahun penjara atas kasus menyebarkan berita bohong terkait hasil tes swab di RS Ummi.

Akan tetapi, HRS mengajukan banding atas tuntutan itu.
 
Pengamat politik Lingkar Wajah Kemanusiaan (LAWAN Institute) Muhammad Mualimin menyatakan, HRS sedang merasakan kesakitan sendirian. 
 
Sebab, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang dulu didukung olehnya hanya diam melihat kondisinya saat ini.
 
"Dia sendirian menghadapi jeruji besi," ucapnya dalam keterangan GenPI.co peroleh, Kamis, (24/6).

Mualimin menyarankan, lebih baik HRS banyak baca buku di penjara agar segera sadar dan meninggalkan ide radikal.
 
"Narasi kebencian yang selama ini menjadi jualan FPI sudah tak laku. Lebih baik Rizieq banyak merenung di Lapas barangkali dapat hidayah," ucapnya.
 
Menurutnya, dengan aksi simpatisan HRS yang berupa menggeruduk PN Jakarta Timur tidak ada gunanya. 
 
"FPI sudah dilarang, kini menjadi ormas yang sakit dan dijauhi. Jadi, suara pendukung HRS sudah tak didengar siapapun," ucapnya. (*)

BACA JUGA:  Vonis Rizieq Jadi Momentum Kekuatan FPI Mencuat Lagi

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya