Usai Deklarasi, Langkah Partai Ummat Meredup

Usai Deklarasi, Langkah Partai Ummat Meredup - GenPI.co
Amien Rais, pendiri Partai Ummat. Foto: YouTube/Amien Rais Official

GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS merespons soal dugaan meredupnya Partai Ummat usai melakukan deklarasi.

Menurutnya, usai deklarasi, nama Partai Ummat memang seperti jadi jarang terdengar lagi.

"Pendirian partai pada masa pandemi saat ini memang kurang mendapat perhatian masyarakat," kata Fernando kepada GenPI.co, Sabtu (10/7).

BACA JUGA:  Jiwa Amien Rais Bergetar Saat Mengumumkan Kasus Laskar FPI

Fernando mengatakan, hal yang serupa juga terjadi pada partai-partai lain yang melakukan deklarasi saat pandemi.

Minimnya respons masyarakat membuat nama-nama partai baru, termasuk Partai Ummat jarang mendapat panggung.

BACA JUGA:  Dianna Dee Starlight Pasang Tarif Pembesar Alat Pria, Bikin Kaget

"Sebaiknya Partai Ummat dan lainnya silakan bersosialisasi lebih baik," katanya.

Alih-alih menebar janji, parpol saat ini lebih berguna bagi masyarakat jika mau melakukan aksi nyata.

BACA JUGA:  Saran Rizal Ramli Soal Covid-19, Tolong Didengar Pak Jokowi

Fernando mengatakan, Partai Ummat bisa terjun ke masyarakat dan menawarkan program-program nyata yang efeknya langsung bisa dirasakan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya