Baku Tembak dengan KKB Selama 60 Menit, 2 Prajurit TNI Terluka

Baku Tembak dengan KKB Selama 60 Menit, 2 Prajurit TNI Terluka - GenPI.co
Ilustrasi - personel TNI AD usai baku tembak dengan satu anggota KKB, di Pasar Jibama, Jayawijaya. (FOTO: ANTARA/Marius Yewun)

GenPI.co - Prajurit TNI baku tembak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya di Distrik Mapnduma, Kabupaten Nduga, Papua, Selasa (13/7).

Dalam baku tembak yang berlangsung sekitar 60 menit itu, dua prajurit dari Yonif 751/VJS terluka.

Pangdam XVII Cenderawasjh Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono membenarkan kejadian tersebut.

BACA JUGA:  Seorang Anggota Kelompok Teroris OPM Ditangkap di Puncak, Papua

“Dua prajurit terluka dalam baku tembak dengan kelompok Egianus,” katanya di Jayapura, Selasa (13/7).

Adapun dua prajurit yang mengalami cedera itu yakni Lettu Inf. Sukma mengalami luka di dahi akibat terkena pecahan proyektil peluru dan Praka Hamid luka di pinggul.

BACA JUGA:  Kelompok Bersenjata di Papua Berulah, 3 Prajurit Terluka

Yogo mengungkapkan keduanya saat ini masih mendapat perawatan medis di RSUD Timika.

“Dua prajurit yang luka, sekitar pukul 14.30 WIT dilakukan evakuasi ke Timika,” ucapnya.

BACA JUGA:  Percayalah, PON Papua akan Berjalan Sukses dan Aman

Yogo menyampaikan kontak senjata itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIT di Pos Mapnduma yang dijaga anggota Yonif 751/VJS yang tergabung dalam satgas pengamanan daerah rawan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya