Prabowo Capres, Ferdinand Seret Nama Ganjar Pranowo Dalam Pusaran

Prabowo Capres, Ferdinand Seret Nama Ganjar Pranowo Dalam Pusaran - GenPI.co
Ferdinand Hutahaean. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto maju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 semakin kuat setelah menduduki posisi tertinggi Elektabilitas calon presiden (capres) mendatang.

Hal itu berdasarkan survei yang dilakukan oleh Fixpoll yang mencatat Prabowo mendapat suara 20,7 persen, disusul Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo 15,2 persen dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyusul degan perolehan suara 12.8 persen.

Menanggapi hasil survei itu, eks politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menyarankan jika Prabowo maju sebagai Capres 2024 sebaiknya pasangan yang cocok untu mendampinginya ialah sosok sipil.

BACA JUGA:  Isu Puan-Prabowo di Pilpres 2024, Pengamat Beri Analisis Telak

"Kalau Prabowo benar-benar maju menjadi capres, sosok yang cocok mendampingi adalah kalangan sipil yang lebih tenang dan teduh cocok mendampingi beliau," ucap Ferdinand kepada GenPI.co, Rabu (25/8/2021).

Ferdinand lantas menyebut Prabowo berpasangan dengan Ganjar Pranowo dinilai cocok, walau memiliki karakter yang berbeda.

BACA JUGA:  Ferdinand Beri Komentar Keras, Seret Slamet Maarif dan Mahfud MD

"Keduanya punya karakter berbeda, tetapi akan bisa saling melengkapi. Yang satu dengan karakter keras meledak-ledak seorang tentara dan wakilnya seorang sipil yang cenderung lebih stabil," jelasnya.

Pria berdarah Batak tersebut mengungkapkan, saat ini bukan masalah cocok atau tidaknya, melainkan apakah kedua orang ini akan mendapatkan restu dari partai-partai politik, terlebih Ganjar yang belum tentu didukung kader PDI Perjuangan (PDIP).

BACA JUGA:  Megawati Mau Usung Ganjar Jadi Capres? Analisis Pengamat Dahsyat

"Saya pikir PDIP sebagai partai pemenang pemilu tidak ingin melepas kekuasaan begitu saja dan cenderung mencalonkan sosok yang akan dinilai memiliki potensi untuk menang," tutur dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya