Harta Kekayaan Presiden Jokowi Bikin Menganga, Ferdinand Bersuara

Harta Kekayaan Presiden Jokowi Bikin Menganga, Ferdinand Bersuara - GenPI.co
Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean. Foto: YouTube/Ferdinand Hutahaean

GenPI.co - Eks politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi laporan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang mencatat sebanyak 70,3 persen harta kekayaan para pejabat negara naik selama setahun terakhir atau di masa pandemi Covid-19.

Salah satu pejabat yang harta kekayaannya naik yakni Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam setahun terakhir, harta kekayaan Jokowi naik sekitar Rp 8,9 Miliar.

BACA JUGA:  Viral Anies Baswedan Terperosok ke Selokan, Respons Ferdinand...

Menurutnya, peningkatan kekayaan bukan sesuatu yang salah jika didapatkan dengan cara halal dan tidak melanggar peraturan yang berlaku.

"Banyak pejabat kita di DPR maupun menteri yang sebelumnya memang sudah banyak harta dan tercatat sebagai seorang pengusaha," ujar Ferdinand dalam keterangannya, Minggu (12/9/2021).

BACA JUGA:  Pernyataan Ferdinand Mengejutkan Seret Rocky Gerung, Astaga!

Ferdinand lantas mendorong KPK untuk bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

Lantaran, kerja sama itu perlu dilakukan untuk melakukan verifikasi data kekayaan pejabat yang dilaporkan dan mengetahui kejujuran pejabat dalam memberikan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

BACA JUGA:  Harta Jokowi & Sejumlah Menterinya Meroket, Roy Suryo: Luar Biasa

"Jangan dikira bahwa pejabat yang laporan hartanya sedikit itu sudah jujur, belum tentu. Bisa saja harta yang dilaporkan sebagian atau direkayasa dan sebagian lagi disembunyikan atas nama orang lain," tegas Ferdinand.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya