Jenderal Andika Perkasa Lebih Berpeluang Jadi Panglima TNI Baru

Jenderal Andika Perkasa Lebih Berpeluang Jadi Panglima TNI Baru - GenPI.co
Kasad Andika Perkasa. Foto: YouTube TNI AD

GenPI.co - Pengamat maritim dari National Maritime Institute (Namarin) Siswanto Rusdi mengatakan, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa punya peluang besar menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang pensiun bulan depan. 

Dia menyebutkan sejumlah alasan Jenderal Andika lebih berpeluang dibandingkan dengan KSAL Laksamana Yudo Margono

“Andika punya profil yang mengagumkan daripada Yudo, peduli amat ini jatahnya AL dan tidak jadi masalah kalau pun dia pensiun tahun depan,” kata Rusdi kepada GenPI.co, Jumat (15/10).

BACA JUGA:  Soal Panglima TNI Baru, Begini Kata Pengamat Top

Rusdi menilai, Jenderal Andika punya strategi pertahanan yang berkelanjutan. 

“Di kalangan internasional pesan Andika ini lebih diterima karena pintar bahasa Inggris,” katanya.

BACA JUGA:  Usai Bantu Rachel Vennya, Nasib Okum TNI Sungguh Apes

Hal itu juga disebabkan Jenderal Andika pernah mengenyam pendidikan di luar negeri. 

“Jadi, atasan pertahanan kalau ketemu dia juga cepat tektokan, kalau Pak Yudo ini saya liat sendiri berat bahasa Inggrisnya,” tutur Rusdi.

BACA JUGA:  Calon Panglima TNI Baru, Yudo Margono Masuk Radar Kuat

Menurut dia, Panglima TNI harus menguasai bahasa asing karena berkaitan dengan diplomasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya