Tegas, Pengamat Sebut 5 Menteri Layak Reshuffle Kabinet

Tegas, Pengamat Sebut 5 Menteri Layak Reshuffle Kabinet - GenPI.co
Para menteri Kabinet Indonesia Maju di depan Istana Merdeka, Jakarta (foto: Antara)

GenPI.co - Pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menyebut nama-nama menteri yang berkinerja rendah, pembuat gaduh, dan memanfaatkan jabatan untuk meningkatkan elektabilitas sehingga layak masuk reshuffle kabinet.

Ia membeber nama-nama menteri yang kinerjanya rendah.

"Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Kamis (11/11).

BACA JUGA:  2 Menteri Buat Gaduh, Reshuffle Kabinet Makin Panas

Selain itu ada Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo, juga Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Dia menilai Ida Fauziyah tidak memberikan solusi yang mumpuni dalam mengatasi tingginya pengangguran di Indonesia akibat dampak pandemi covid-19.

BACA JUGA:  Isu Reshuffle Mencuat, Marsekal Hadi Tjahjanto Cocok Jadi KSP

"Kalau Budi Gunadi Sadikin harusnya terdepan dalam menanggulangi pandemi covid-19, bukan Luhut, Airlangga, dan Satgas Covid-19," ungkapnya.

Sedangkan Tjahjo Kumolo dinilai adem ayem. Ia menilai Tjahjo tidak ada gebrakan monumental terkait reformasi birokrasi.

BACA JUGA:  Pengamat Sebut 6 Menteri Masuk Daftar Reshuffle Kabinet

"Kalau Johnny Gerard Plate sungguh mengerikan karena dia tidak berbuat banyak dalam membenahi bidang komunikasi," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya