Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Awal Desember Rabu Pahing

Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Awal Desember Rabu Pahing - GenPI.co
Presiden Jokowi. Foto: antara

GenPI.co - Pendiri lembaga riset politik KedaiKopi Hendri Satrio memprediksi Presiden Jokowi bakal melakukan reshuffle kabinet pada awal Desember.

Seperti yang sudah-sudah, biasanya Jokowi akan mencari hari baik yakni Rabu Pahing untuk merombak menteri.

"Iya, prdiksi saya awal Desember," kata Hendri Satrio di Jakarta, Sabtu (20/11).

BACA JUGA:  Pengamat Skakmat Fadli Zon, isinya Telak Banget

Namun, kata pria yang biasa disapa Hensat, kalau sejumlah orang sudah mulai menebak-nebak kapan akan ada reshuffle, biasanya Jokowi akan memilih waktu yang lain di luar prediksi tersebut.

"Pak Jokowi ini kan susah ditebak," ujarnya.

BACA JUGA:  Habib Rizieq Jadi Rebutan Parpol, Takbir

Dia menyarankan jika benar akan ada reshuffle kabinet sebaiknya bukan hanya skala kecil saja tetapi sekalian banyak.

Sehingga, lanjut Hensat, menjadi reshuffle yang terakhir jelang berakhirnya masa jabatan Jokowi di 2024 dan menterinya bisa fokus bekerja.

BACA JUGA:  PDIP Lirik Jenderal Andika Perkasa, Prabowo Bisa Dilupakan

"Jadi reshuffle ini yang terakhir dan sesuai dengan apa yang diinginkan Pak Jokowi," terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya