Internal Gerindra Sedang Panas, Fadli Zon Berusaha Disingkirkan?

Internal Gerindra Sedang Panas, Fadli Zon Berusaha Disingkirkan? - GenPI.co
Fadli Zon. Foto: Instagram/fadlizon

GenPI.co - Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menyebut ada gesekan panas di dalam internal Partai Gerindra.

Menurutnya, percikan-percikan tersebut tampak jelas setelah Anggota DPR RI Komisi I Fadli Zon sempat menghilang selama 2 minggu dari media sosial Twitter. 

Ia pun melihat kondisi ini sebagai hal yang wajar terjadi di sejumlah partai.

BACA JUGA:  Rocky Gerung Buka Kartu: Prabowo Tahu Fadli Zon Susah Dibungkam

“Tak terkecuali Gerindra terdapat beberapa faksi atau kubu. Dulu ada kubu Edi Prabowo yang kini telah tersingkir karena tersangkut kasus korupsi,” ujar Adib kepada GenPI.co, Selasa (30/11).

Ia mengatakan fenomena kubu-berkubu dalam parpol memang sudah jamak dan tidak bisa terhindarkan.

BACA JUGA:  Jika Fadli Zon Pindah Partai, Gerindra Bakal Rugi Besar

Bahkan, ada juga beberapa nama di dalam partai yang disebut-sebut memiliki potensi besar di kemudian hari.

“Ada Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan Wakil Ketua Umum (waketum) Partai Gerindra Sugiono yang sudah dianggap seperti anak angkat Prabowo,” katanya.

BACA JUGA:  Fahri Hamzah Beri Kode Fadli Zon Untuk Gabung ke Partai Gelora

Selain itu, menurut Adib, ada pula Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo dan Fadli Zon.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya