Brilianpreneur 2021 Bikin UMKM Naik Kelas, Siap Ke Pasar Global

Brilianpreneur 2021 Bikin UMKM Naik Kelas, Siap Ke Pasar Global - GenPI.co
Brilianpreneur 2021 Bikin UMKM Naik Kelas, Siapkan Diri Ke Pasar Global (Foto: Tangkapan layar opening ceremony Brilianpreneur)

GenPI.co - Brilianpreneur 2021 kembali hadir untuk terus memajukan UMKM lokal agar bisa bersaing tidak hanya di pasal lokal, tetapi juga global.

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan pada triluwan keempat 2021, kabar baik itu mulai muncul setelah adanya ekspektasi bisnis yang terus meningkat di triwulan ini.

Hal ini tentunya menunjukkan optimisme pelaku usaha jelang akhir 2021 ini.

BACA JUGA:  Brilianpreneur 2021, Ajang UMKM Bertemu Buyer dari 30 Negara

"BRI terus mempersiapkan journey usaha UMKM untuk bisa naik kelas melalui event UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2021," kata Sunarso dalam opening ceremony virtual, Kamis (9/12).

Sunarso berharap, event ini akan mendorong banyak nasabah umkm untuk bisa menembus pasar eksport.

BACA JUGA:  Rovesca Apresiasi E-Commerce yang Dukung UMKM lewat Harbolnas

Sebab, UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2021 ialah ajang pameran industri kreatif yang menampilkan karya-karya terbaik UMKM.

Dengan demikian, harapannya karya-karya tersebut bisa mendunia dan dilirik pasar internasional.

Sunarso mengatakan, tahun ini adalah gelaran ketiga Brilianlpreneur 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya