Generasi Muda di Jakarta dalam Bahaya, Pusat Harus Tahu

Generasi Muda di Jakarta dalam Bahaya, Pusat Harus Tahu - GenPI.co
Generasi Muda di Jakarta dalam Bahaya, Pusat Harus Tahu. Foto: antaranews

GenPI.co - Sekjen Kornas-Jokowi Akhrom Saleh menilai generasi muda di Jakarta dalam bahaya terkena hepatitis akut misterius jika mengikuti kebijakan pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen.

Seperti diketahui, Pemprov DKI Jakarta memberlakukan PTM 100 persen untuk sekolah di lingkungan ibu kota.

Menurut Akhrom, pemerintah pusat dengan pemerintah daerah harus berkoordinasi untuk mengkaji ulang kebijakan tersebut.

BACA JUGA:  Ada Hepatitis Akut Misterius, DPR Minta Semua Warga Waspadalah!

"Pemerintah perlu antisipasi (hepatitis,red). Kita harus belajar dari pengalaman covid-19," ucap Akhrom kepada GenPI.co, Kamis (12/5).

Akhrom menuturkan kondisi itu harus disikapi serius agar penerus bangsa terlindungi dari ancaman penyakit.

BACA JUGA:  Hepatitis Akut Merebak, Kornas Jokowi Minta Pemerintah Siap-siap

Sebab, Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) menyebutkan hepatitis akut misterius sebagai kejadian luar biasa (KLB).

Oleh karena itu, Akhrom mengingatkan Pemprov DKI Jakarta untuk bersiap menindaklanjuti kebijakan PTM 100 persen.

BACA JUGA:  Kemenkes Izinkan PTM di Tengah Kasus Hepatitis Akut Misterius

"Artinya, pentingnya koordinasi antara pemerintah dan pihak pihak terkait. Apalagi, ini berkaitan dengan generasi penerus," jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya