Politikus PKS Desak Pemerintah Angkat Nakes Honorer Jadi PNS

Politikus PKS Desak Pemerintah Angkat Nakes Honorer Jadi PNS - GenPI.co
Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher (foto: SC IG @Netty_heryawan)

GenPI.co - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher meminta pemerintah untuk memperhatikan nasib para tenaga kesehatan (nakes) yang statusnya honorer dan non-ASN.

Netty meminta pemerintah menjalankan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN yang mana tidak ada lagi status pegawai di instansi pemerintah selain Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). 

“Selama dua tahun pandemi ini, para nakes telah banyak berkorban dalam membantu penanganan Covid-19," kata Netty kepada GenPI.co, Sabtu (21/5).

BACA JUGA:  PNS dan PPPK Harus Kerja Cepat dan Ikhlas, Kata Walkot Pontianak

Oleh karena itu, politikus PKS itu mendesak  pemerintah agar segera menyiapkan proses pengangkatan nakes secara bertahap dengan serius dan sungguh-sungguh. 

"Berikan porsi yang memadai untuk para nakes honorer diangkat menjadi PNS atau PPPK mulai tahun ini," ucapnya.

BACA JUGA:  Menkes Budi Minta Nakes Honorer Segera Daftar Jadi PNS dan PPPK

Dia pun meminta tidak ada lagi nakes yang sudah mengabdi bertahun-tahun dengan status honorer. 

“Apalagi kebanyakan nakes ini berada di puskesmas-puskesmas yang menjadi tujuan masyarakat menengah ke bawah dalam mendapatkan layanan kesehatan," ucap Netty.

Sebelumnya, Anggota Komisi IX DPR RI Suir Syam mengungkapkan bahwa alih status nakes honorer dan tenaga petugas lapangan keluarga berencana (PLKB) Non-PNS menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) harus memperhatikan anggaran daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya