FMM G20 Berbuah Manis, Indonesia Bakal Punya Pesawat Tempur Ini!

FMM G20 Berbuah Manis, Indonesia Bakal Punya Pesawat Tempur Ini! - GenPI.co
FMM G20 Berbuah Manis, Indonesia Bakal Punya Pesawat Tempur Ini! - Pesawat tempur Rafale. Foto: JPNN/GenPI.co

GenPI.co - Gelaran Foreign Minister Meeting G20 (FMM G20) 2022 di Bali berbuah manis terhadap militer Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, Indonesia bakal mendapat kekuatan tambahan berupa pesawat tempur Rafale.

Dalam gelaran tersebut, perwakilan Indonesia Retno Marsudi sepakat menggelar kerja sama penting dengan delegasi Prancis, Catherine Colonna.

BACA JUGA:  Pelita Air Bisa Menyeimbangkan Industri Pesawat di Indonesia

Salah satu bentuk kerja sama yang dilakukan dalam bidang pertahanan terkait suplai pesawat tempur.

Alutsista dan senjata militer Prancis bakal melengkapi mesin perang Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam jangka beberapa tahun ke depan.

BACA JUGA:  Kunjungan Pejabat Rusia ke Iran, Ternyata Mau Beli Drone Tempur

Kementerian Pertahanan Indonesia dan produsen pesawat militer Prancis Dassault telah menandatangani kontrak pembelian enam pesawat tempur Rafale.

Kerja sama tersebut merupakan awal dari kontrak yang lebih besar untuk 36 pesawat tempur Rafale berikutnya.

BACA JUGA:  Jet Tempur Israel Serbu Gaza, Target Hamas Luluh Lantak

Nantinya, pesawat tempur Rafale bakal menjadi andalan TNI AU selain F-16 dan Sukhoi Su-35 dalam menjaga ruang udara Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya