PDIP dan Partai Demokrat Bisa Berkoalisi? Ini Analisisnya

PDIP dan Partai Demokrat Bisa Berkoalisi? Ini Analisisnya - GenPI.co
PDIP dan Partai Demokrat Bisa Berkoalisi? Ini Analisisnya. FOTO: Chelsea/GenPI

GenPI.co - Pengamat Politik Jerry Massie menilai bahwa PDIP dan Partai Demokrat bisa berkoalisi pada Pilpres 2024.

Jerry menduga akan ada tiga poros koalisi dalam Pilpres 2024. Meski demikian, dirinya masih berharap PDIP maju sendiri agar tercipta empat poros.

Keempat poros tersebut, kata Jerry, akan dikepalai Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai NasDem, dan PDIP. 

BACA JUGA:  PDIP Nggak Berani Jalan Sendiri di Pilpres 2024, Kata Pengamat

Meskipun nomor urut di Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum dikeluarkan, namun Jerry sudah memiliki prediksi partai mana saja yang berpotensi bergandengan dengan PDIP, salah satunya Partai Demokrat.

“Saya kira PDIP harus ada gandengan agar lebih kuat. Mereka masih bisa buka komunikasi dengan Partai Demokrat,” ujar Jerry kepada GenPI.co, Jumat (19/8).

BACA JUGA:  Kader PDIP Disebut Belum Ada Yang Layak Nyapres, Ini Alasannya

Dengan demikian, kata Jerry, kedua partai tersebut bisa menciptakan pasangan Ketua DPR Puan Maharani dan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Selain Partai Demokrat, Jerry juga menduga PDIP berpotensi bergandengan dengan Partai NasDem agar Puan bisa berpasangan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

BACA JUGA:  Pengamat Sarankan PDIP Bergerak Cepat Berkoalisi pada Pilpres 2024

“Jadi, PKS bisa bergabung dengan KIB atau koalisi Gerindra dan PKB jika ke depannya PDIP berafiliasi dengan Partai NasDem dan Partai Demokrat,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya