Survei SMRC: Tidak Seperti Ganjar, Puan Kurang Bisa Angkat Nama PDIP

Survei SMRC: Tidak Seperti Ganjar, Puan Kurang Bisa Angkat Nama PDIP - GenPI.co
Survei SMRC: Tidak Seperti Ganjar, Puan Kurang Bisa Angkat Nama PDIP. (dok DPR)

GenPI.co - Hasil survei SMRC mengatakan bahwa Ketua DPR Puan Maharani tak sanggup mengangkat nama PDIP.

Hasil studi ini dipresentasikan oleh pendiri SMRC Saiful Mujani, Kamis (29/9).

Saiful menilai bahwa nama PDIP bisa naik jika mengusulkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

BACA JUGA:  Elektabilitas Ganjar Pranowo Moncer, Anies Baswedan dan Prabowo Lewat

Ketiga nama itu dinilai bisa memiliki efek positif pada peningkatan suara partai tersebut untuk pemilihan legislatif pada 2024.

”Sebaliknya, pencalonan Puan Maharani tidak memiliki pengaruh atau bahkan cenderung memperlemah suara PDIP,” ujarnya.

BACA JUGA:  Hasil Survei CSIS: Elektabilitas Anies Baswedan Ungguli Ganjar Pranowo

Saiful menjelaskan bahwa SMRC melakukan studi eksperimental untuk melihat hubungan kausalitas antara calon dan partai.

Dalam studi ini, pertama-tama yang diuji adalah variabel kontrol (T0), yakni pilihan pada PDIP.

BACA JUGA:  Survei CSIS: Ganjar Pranowo Jadi Capres Favorit Anak Muda

Ada 28 persen yang menyatakan akan memilih PDIP, yang menyatakan tidak akan memilih 43 persen, dan tidak tahu 29 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya