Publik Menginginkan Capres 2024 Bisa Melanjutkan Program Kerja Jokowi

Publik Menginginkan Capres 2024 Bisa Melanjutkan Program Kerja Jokowi - GenPI.co
Presiden Jokowi saat blusukan ke pasar di Solo. FOTO: Antara

GenPI.co - Survey dan Polling Indonesia (SPIN) menunjukkan sebanyak 40,5 persen publik akan memilih calon presiden (capres) 2024 yang melanjutkan program pembangunan pemerintahan Presiden Joko Widodo.

"Saat ini publik menilai kesinambungan pembangunan lebih diperlukan dibanding membuat program-program baru," kata Direktur SPIN Igor Dirgantara di Jakarta, Senin (25/10/2022).

Namun, ketika responden disodorkan pertanyaan terkait kesetujuan Jokowi kembali mencalonkan diri sebagai wakil presiden pada Pemilu 2024, mayoritas menjawab tidak menghendakinya.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Beri Perintah Langsung ke Kemenkes soal Kasus Gagal Ginjal, Tegas

"Ada 90,2 persen publik tidak ingin Jokowi kembali mencalonkan diri sekalipun menjadi calon wakil presiden. Hanya ada 7,1 persen publik yang setuju," ucapnya.

Untuk pertanyaan terbuka terkiat siapakah capres yang diyakini melanjutkan program pembangunan pemerintahan Jokowi di periode berikutnya, sebanyak 45,8 persen publik mengaku tidak tahu atau tidak menjawab.

BACA JUGA:  Pasangan Anies-AHY Sulit Raih Suara Pemilih Pendukung Jokowi

"Dari publik yang memilih melanjutkan program pembangunan pemerintahan Jokowi pada kepemimpinan berikutnya, sebanyak 16,2 persen publik meyakini Prabowo yang akan melanjutkannya," jelasnya.

Kemudian, disusul oleh Ganjar Pranowo dengan 13,1 persen, Puan Maharani dengan 8,6 persen, sementara untuk Anies Baswedan sebesar 2,9 persen dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebesar 1,5 persen.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Sampaikan Kabar Baik, Pengobatan Gratis Bagi Pasien Gagal Ginjal Akut

"Jadi ini mungkin pemilu masih jauh. Masih dua tahun lagi, tapi ada indikasi Prabowo dianggap layak melanjutkan pemerintahan Jokowi," tuturnya. (antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya