Pengamat: AHY Lebih Potensial Jadi Cawapres Anies Ketimbang Aher

Pengamat: AHY Lebih Potensial Jadi Cawapres Anies Ketimbang Aher - GenPI.co
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyambut kedatangan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Panji Rahardjo/GenPI.co

GenPI.co - Direktur Eksekutif Aljabar Strategic Arifki Chaniago menilai Partai Demokrat lebih diuntungkan jika bersaing memperebutkan kursi cawapres dengan PKS.

Menurut Arifki, potensi Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) lebih besar dari pada Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Ahmad Heryawan.

“Dia (AHY,red) adalah ketum parpol dan sangat berpotensi jika dilihat dari berbagai lembaga survey,” ujar Arifki kepada genPI.co, Jumat (28/10).

BACA JUGA:  Anies Baswedan Salah Pilih Cawapres Bisa Ambyar

Meski demikian, Arifki juga menduga ada potensi ketidaksepakatan antara PKS dan Partai Demokrat untuk menjadikan AHY cawapres bagi Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

“Namun, masih ada pilihan lain, yaitu mencarikan Anies wakil dari latar belakang non-parpol jika tidak menghasilkan kesepakatan,” tuturnya.

BACA JUGA:  Pengamat: Anies-Ahmad Heryawan Potensial Berpasangan di Pilpres 2024

Arifki menilai PKS dan Demokrat cukup memiliki sikap politik yang berjiwa besar. Dirinya juga menduga salah satu di antaranya akan mengalah.

“Mengalah dari berbagai kemungkinan atau memaksakan diri agar kadernya dipilih sebagai cawapres Anies,” kata dia.

BACA JUGA:  Pengamat Pastikan AHY Lebih Berpotensi Duet dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Akan tetapi, Arifki juga menilai Partai NasDem masih memiliki peluang untuk membuka koalisi dengan partai lain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.