Yudo Margono Jadi Panglima TNI, KPK Langsung Bereaksi Begini

Yudo Margono Jadi Panglima TNI, KPK Langsung Bereaksi Begini - GenPI.co
KPK langsung bereaksi begini perihal Yudo Margono jadi Panglima TNI. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co - Komisi I DPR RI telah menyetujui Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) lantas menyampaikan selamat atas penunjukan Laksamana Yudo sebagai Panglima TNI.

Hal itu disampaikan langsung Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron usai menghadiri acara malam penghargaan "Anti-Corruption Film Festival" (ACFFest) 2022 di Jakarta, Sabtu (3/12/2022).

BACA JUGA:  Deolipa Yumara Akan Laporkan KPK Soal Pengalihan Aset Jiwasraya

"KPK sekali lagi menghormati dan tentu kemudian menyampaikan selamat dan sukses atas penunjukan Pak Yudo dari Kasal ke Panglima TNI," kata Ghufron.

Dia juga berharap penunjukan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI dapat meningkatkan sinergi KPK dan TNI dalam pemberantasan korupsi.

BACA JUGA:  Yudo Margono Segera Jadi Panglima TNI, Karier Istrinya Juga Moncer

"Kami berharap sinergi yang sudah ada ini bisa ditingkatkan lebih lanjut, termasuk juga dalam penegakan hukum. Harapannya begitu," jelasnya.

Sebelumnya, rapat internal Komisi I DPR RI menyetujui Yudo sebagai Panglima TNI menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa.

BACA JUGA:  Laksamana TNI Yudo Margono Beberkan Visi Jadi Calon Panglima TNI, Begini Isinya

Persetujuan Komisi I DPR itu diberikan setelah Yudo menjalani rangkaian uji kelayakan dan kepatutan sebagai calon panglima TNI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya