4 Pekerja Pembangunan BTS Bakti Kominfo Disandera KKB Papua

4 Pekerja Pembangunan BTS Bakti Kominfo Disandera KKB Papua - GenPI.co
Empat pekerja pembangunan BTS Bakti Kominfo disandera KKB Papua di Okbibab, Kabupaten Pegunungan Bintang. (Foto: ANTARA/Evarukdijati)

GenPI.co - Empat pekerja pembangunan BTS Bakti Kominfo disandera KKB di Okbibab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan.

Danrem 172/PWY Brigjen TNI JO Sembiring mengatakan penyerangan yang dilakukan kelompok kriminal bersenjata tersebut terjadi pada Jumat (12/5).

Kronologis dari peristiwa itu bermula ketika ada lima orang petugas dari Bakti Kominfo meninjau lokasi pembangunan BTS.

BACA JUGA:  Pesan Ksad Dudung Soal KKB ke Pasukan yang Hendak Tugas di Papua

Mereka didampingi oleh Kepala Dinas Kominfo Pegubin menuju ke Okbibab lokasi pembangunan BTS.

Selanjutnya ada sekitar lima orang datang dan menyerang secara tiba-tiba. Mereka kemudian menyandera empat orang.

BACA JUGA:  TNI Respons Soal Bantuan Tokoh Agama untuk Bebaskan Sandera dari KKB Papua

Sedangkan dua orang lain termasuk Kadis KominPegubin dianiaya hingga menyebabkan terluka.

JO Sembiring mengungkapkan Kadistrik Okbibab sedang menuju ke lokasi kejadian penyerangan untuk mengevakuasi.

BACA JUGA:  Tokoh Agama Bentuk Tim Negosiasi Bebaskan Pilot Susi Air dari KKB Papua

Dua korban yang mengalami luka tersebut dibawa ke rumah sakit di Jayapura untuk mendapatkan perawatan medis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya