Suhartoyo Jabat Ketua MK, Anggota DPR RI Taruh Harapan Besar

Suhartoyo Jabat Ketua MK, Anggota DPR RI Taruh Harapan Besar - GenPI.co
Anggota Komisi III DPR RI Achmad Baidowi. Foto: ANTARA

GenPI.co - DPR RI kini menaruh harapan besar kepada Suhartoyo yang terpilih sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), menggantikan Anwar Usman yang diberhentikan karena pelanggaran kode etik.

Hal tersebut disampaikan oleh Anggota Komisi III DPR RI Achmad Baidowi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (9/11).

"Kami menaruh harapan besar kepada Suhartoyo karena Suhartoyo lah salah satu hakim yang berani dissenting opinion (pendapat berbeda) terhadap gugatan Nomor 90 (Perkara Nomor 90/PUU-XXI/2023)," tuturnya.

BACA JUGA:  Suhartoyo Terpilih Menjadi Ketua MK Gantikan Anwar Usman yang Dicopot

Pria yang akrab disapa Awiek itu juga mengingatkan bahwa integritas Suhartoyo akan diuji dari berbagai godaan ataupun kepentingan, dengan jabattnyaannya sebagai Ketua MK.

"Uji integritas dari Suhartoyo lah sekarang ini ketika beliau menjadi ketua. Kalau kemarin hanya menjadi anggota mungkin dia bisa lebih independen, sekarang jadi ketua itu akan lebih banyak godaan,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Respons Mahfud MD soal Mantan Ketua MK Anwar Usman Merasa Difitnah

Selain itu, bakal lebih banyak kepentingan kepentingan yang masuk, selanjutnya Suhartoyo menjaga itu.

Meski demikian, Awiek optimistis bahwa Suhartoyo akan mampu menjaga amanah sebagai Ketua MK.

BACA JUGA:  Denny Indrayana Sebut MKMK Harusnya Bisa Batalkan Putusan MK

"Kami yakin Suhartoyo memiliki kredibilitas untuk itu," imbuh Awiek.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya