Sudirman Said Sebut Jusuf Kalla Tidak Masuk Timnas Amin pada Pilpres 2024

Sudirman Said Sebut Jusuf Kalla Tidak Masuk Timnas Amin pada Pilpres 2024 - GenPI.co
Sudirman Said menyebut Jusuf Kalla tidak masuk dalam Timnas Amin pada Pilpres 2024. (Foto: ANTARA/Tim Media AMIN.)

GenPI.co - Ketua pelaksana Timnas AMIN Sudirman Said memastikan Jusuf Kalla tidak masuk dalam tim pemenangan Pilpres 2024.

Sudirman Said mengatakan Jusuf Kalla saat ini masih aktif sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI), sehingga tidak akan mungkin bergabung Timnas Amin.

Menurut dia, ketika Jusuf Kalla bergabung ke Timnas Amin maka perlu mengundurkan diri supaya bisa menjaga netralitas PMI.

BACA JUGA:  Jusuf Kalla Ungkap Capres Pilihannya pada Pilpres 2024 Mendatang

Hal itu seperti langkah yang dilakukan dirinya yang mundur dari sekretaris PMI agar menjaga netralititas dan etika di antara seluruh tim kampanye.

Sudirman Said mengungkapkan untuk tokoh yang akan segera bergabung dalam Timnas Amin ini ada beberapa orang, salah satunya yakni Sutiyoso.

BACA JUGA:  Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka Belum Pastikan Mundur dari Wali Kota

Sutiyoso akan bergabung dengan Timnas Amin karena yang bersangkutan merupakan dewan Pembina Partai NasDem.

Sudirman mengungkapkan ada banyak tokoh nasional yang siap untuk memberikan dukungan untuk pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Namun mereka ini tidak mau untuk masuk tim.

BACA JUGA:  Gibran Rakabuming Raka Optimistis Menang 1 Putaran pada Pilpres 2024

“Para tokoh ini tabungan tenaga, bekerja di balik layar dan tidak ingin namanya dicantumkan dalam Timnas,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya