Ketua KPK Firli Bahuri Nyatakan Tidak Akan Mundur dari Serangan Balik Koruptor

Ketua KPK Firli Bahuri Nyatakan Tidak Akan Mundur dari Serangan Balik Koruptor - GenPI.co
Ketua KPK Firli Bahuri menyatakan dirinya tidak akan mundur dalam menghadap serangan balik para koruptor. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/Spt.)

GenPI.co - Ketua KPK Firli Bahuri menyatakan dirinya tidak akan mundur dalam menghadap serangan balik para koruptor.

Firli Bahuri mengatakan Indonesia saat ini membutuhkan pengabdian terbaik dari anak bangsa. Dia menyebut penegak hukum pun tidak akan menyerah ketika dihadapkan mengenai kebatilan.

“Seluruh penegak hukum tidak mundur, terutama saat berhadapan dengan serangan balik para koruptor,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (21/11).

BACA JUGA:  Firli Bahuri Bantah Lakukan Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo

Menurut dia, pasti akan ada perlawanan dari para koruptor terhadap penegak hukum yang berupa membersihkan segala bentuk korupsi.

“Kami insan KPK telah mewakafkan diri supaya bisa membersihkan negeri ini dari tindak pidana korupsi,” tuturnya.

BACA JUGA:  Firli Bahuri Minta Kepastian Hukum soal Dugaan Pemerasan Syahrul Yasin Limpo

Firli Bahuri diketahui sedang dihadapkan dengan tudingan dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo, mantan Menteri Pertanian yang saat ini menjadi tersangka korupsi.

Dia pun telah memberikan klarifikasi ke Dewan Pengawas KPK terkait pertemuannya dengan Syahrul Yasin Limpo di sebuah lapangan olahraga.

BACA JUGA:  KPK Geledah Rumah Dinas Anggota DPR RI Vita Ervina soal Kasus Syahrul Yasin Limpo

Firli Bahuri mengatakan foto dirinya bersama Syahrul Yasin Limpo yang beredar luas itu diambil sekitar 2 Maret 2022 silam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya