Susah Membela Diri, Kaesang Pangarep Akui Produk Instan

Susah Membela Diri, Kaesang Pangarep Akui Produk Instan - GenPI.co
Kaesang Pangarep mengakui dirinya merupakan produk instan karena tidak membutuhkan waktu lama untuk menjadi ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Foto: Genta Tenri Mawangi/Antara

GenPI.co - Kaesang Pangarep mengakui dirinya merupakan produk instan karena tidak membutuhkan waktu lama untuk menjadi ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Meskipun demikian, anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku sudah mengenal politik sejak lama.

Kaesang mengatakan dirinya sudah mengenal dunia politik sejak 2005, terutama saat Jokowi terpilih sebagai wali kota Solo.

BACA JUGA:  Respons Pernyataan Ganjar, Kaesang Pangarep: Pemerintah Sekarang Nggak Baper

"Saya instan nggak? Instan. Saya harus akui saya sendiri juga sama. Saya mau membela diri, mau bagaimana pun di media, susah,” ujar Kaesang  di Sorong, Papua Barat Daya, Sabtu (25/11).

Kaesang Pangarep mengaku sudah terpapar politik hingga ayahnya menjadi presiden sejak 2014.

BACA JUGA:  Soal Potensi Bobby Nasution Gabung PSI, Kaesang Pangarep: Nanti Lihat Dulu

“Berarti sudah 18 tahun," kata Kaesang.

Kaesang juga sudah menarik poin penting dalam dunia politik, yakni cara berkomunikasi.

BACA JUGA:  Kaesang Pangarep Pastikan Tetap Dukung Prabowo Subianto, Terlepas Putusan MKMK

Dia merujuk cara Jokowi yang hendak merelokasi pedagang kaki lima dari Banjarsari ke Pasar Klitikan Notoharjo pada 2005.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya