PKB: Agenda Perubahan Anies dan Cak Imin Jadi Misi di Pilkada Serentak 2024

PKB: Agenda Perubahan Anies dan Cak Imin Jadi Misi di Pilkada Serentak 2024 - GenPI.co
PKB menyatakan agenda perubahan yang diusung Anies Baswedan dan Cak Imin pada Pilpres 2024 menjadi misi pada Pilkada Serentak 2024. (Foto: ANTARA/Fauzi Lamboka)

GenPI.co - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyatakan agenda perubahan yang diusung Anies Baswedan dan Cak Imin pada Pilpres 2024 akan menjadi misi pada Pilkada Serentak 2024.

Wakil Sekjen DPP PKB Syaiful Huda mengatakan agenda perubahan yang diusung pada Pilkada 2024 ini karena Indonesia tengah menghadapi berbagai potensi krisis.

“Indonesia menghadapi sejumlah potensi krisis. Mulai dari sektor ekonomi, lingkungan, hingga sosial,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (5/3).

BACA JUGA:  Soal Usulan Percepatan Pilkada 2024, KPU RI: Ranah DPR dan Pemerintah

Forum ‘Slepet Imin’ dan ‘Desak Anies’ pada Pilpres 2024 lalu pun akan menjadi role model PKB dalam kampanye Pilkada 2024.

Dia mengungkapkan PKB meyakini era pemilu saat ini sebagai forum partisipasi politik dan tidak lagi forum mobilisasi politik.

BACA JUGA:  Belum Pikirkan Pilkada DKI Jakarta, PKS: Kami Masih Perjuangkan Anies Baswedan

“Para kandidat yang diusung PKB harus siap terhadap sanggahan, bantahan, serta masukan dari calon pemilih atas gagasan maupun program yang ditawarkan,” ujarnya.

Huda menyebut Pilkada Serentak yang akan digelar pada 27 November mendatang menjadi strategi untuk mengubah Indonesia.

BACA JUGA:  Airlangga Hartarto: Golkar Siapkan Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI Jakarta

“Hajatan Pilkada 2024 ini menjadi strategi PKB mengubah Indonesia melalui daerah,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya