Soal Kemampuan Gibran Jika Pimpin Golkar, Qodari: Elite Jangan Anggap Enteng

Soal Kemampuan Gibran Jika Pimpin Golkar, Qodari: Elite Jangan Anggap Enteng - GenPI.co
Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari menyebut Gibran Rakabuming Raka akan mampu untuk memimpin Partai Golkar. (Foto: ANTARA/Fath Putra Mulya)

GenPI.co - Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari menyebut Gibran Rakabuming Raka akan mampu untuk memimpin Partai Golkar.

Qodari meminta supaya para elite politik tidak menganggap enteng putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut.

“Elite politik jangan ulangi kesalahan menjelang Pilpres 2024, yang mana banyak yang ragu kemampuan Gibran,” katanya dikutip dari Antara, Senin (18/3).

BACA JUGA:  Saksi Golkar Temukan Dugaan Pengurangan Suara DPR RI di Halmahera Selatan

Hal tersebut disampaikannya untuk merespons keraguan sejumlah pengamat dan elite politik terhadap kemampuan Gibran pada bursa calon ketua umum Golkar.

Dia menilai Wali Kota Surakarta tersebut mempunyai kemampuan di atas yang orang perkirakan. Qodari pun meyakini Gibran mampu menjalankan organisasi Golkar jika diberi kesempatan.

BACA JUGA:  Airlangga Hartarto: Golkar Siapkan 1.040 Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024

Qodari menyampaikan Gibran akan bisa memaksimalkan tim yang solid dan kuat dalam perjalanan menjalankan roda organisasi partai berlambang pohon beringin itu.

“Gibran bisa dibantu tim untuk mengelola Golkar. Saya menilai Gibran sangat bisa. Terlebih dibantu tim kuat, misalnya ketua harian,” ujarnya.

BACA JUGA:  Menang Besar pada Pemilu 2024, Luhut: Golkar Sangat Cerdik

Dari sisi usia, Gibran pada 1 Oktober 2024 mendatang juga sudah menginjak 37 tahun yang masuk dalam kategori usia matang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya