Manuver Surya Paloh Ke Kanan dan Kiri, Kecewa Pak Jokowi?

Manuver Surya Paloh Ke Kanan dan Kiri, Kecewa Pak Jokowi? - GenPI.co
Prabowo Subianto bertemu Surya Paloh, Minggu (13/10) malam (Foto: Aristo/JPNN)

GenPI.co - Bergabungnya Gerindra ke Kabinet Jokowi sepertinya memicu kekecewaan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

Apalagi manuver Surya Paloh bertemu Presiden PKS Sohibul Iman disebut sejumlah pihak karena kekecewaan mendalam Ketua Umum Partai NasDem itu. 

Belum lagi, rencana Surya Paloh akan bertemu dengan petinggi PAN yang tak kebagian jatah di Kabinet Indonesia Maju.

BACA JUGA: Demokrat Sentil Pemerintah: Ngaku Partai Wong Cilik Tapi Nyusahin
 
Melihat analisis sejumlah pihak terhadap kekecewaan Surya Paloh, Ketua DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) Willy Aditya menepis anggapan tersebut.

"Tidak ada kekecewaan Pak Surya Paloh dengan Pak Jokowi dengan bergabungnya Gerindra ke kabinet," ujar Willy di Jakarta, Sabtu (2/11).

Willy mengatakan, tidak adanya rasa kecewa itu lantaran masing-masing pihak telah mengedepankan semangat demokrasi, di mana menang kalah merupakan hal yang wajar dalam kontestasi Pemilihan Umum.

BACA JUGA: Fakta Jalinan Terlarang Aktris Indah Permatasari: Saya Ikhlas…

Willy menegaskan bahwa tidak ada rasa kecewa maupun kecil hati dalam benak Surya Paloh atas bergabungnya Gerindra ke dalam koalisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya