Anis Matta Jadi Ketum Partai Gelora, Fahri Hamzah Jabat Waketum

Anis Matta Jadi Ketum Partai Gelora, Fahri Hamzah Jabat Waketum - GenPI.co
Politikus Fahri Hamzah menjelaskan ihwal pembentukan Partai. Foto: Antara

GenPI.co - Mantan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah, mengatakan Anis Matta akan menjadi Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora).

"saya jadi wakil ketua umum," kata Fahri Hamzah kepada wartawan di Jakarta, Minggu (10/11).

Fahri mengemukakan bahwa pembentukan Partai Gelora untuk menawarkan gagasan baru kepada publik. Partai Gelora sebagai partai yang menanggalkan stereotip identitas partai yang selama ini seolah terbagi dua, yakni nasionalis dan Islam.

BACA JUGA: Bedol Kader PKS, Partai Gelora Siap Deklarasi

"Terus terang kami punya bantahan terhadap semua metode kategorisasi tradisional tentang parpol yang sebenarnya sempit, klaim bahwa ada partai nasionalis dan Islam. Seolah nasionalis bukan Islam dan Islam bukan nasionalis. Kami keluar dari semua debat itu," papar Fahri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya