Tsamara Amany: Masa Jabatan Presiden 7 Tahun, Tetapi...

Tsamara Amany: Masa Jabatan Presiden 7 Tahun, Tetapi... - GenPI.co
Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany (kanan). Foto: Antara

GenPI.co - Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany mengusulkan agar masa jabatan presiden sampai tujuh tahun, tetapi dibatasi hanya satu periode.

"Jika hanya satu periode, setiap presiden akan bekerja semaksimal mungkin, fokus bekerja buat rakyat dan tak memikirkan pemilu berikutnya," kata Tsamara Amany dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Kamis (21/11).

BACA JUGA: Gerindra: Masa Jabatan Presiden Tetap 2 Periode

Menurut dia, masa jabatan satu periode akan membuat presiden terlepas dari tekanan politik jangka pendek dan lebih fokus untuk melahirkan kebijakan terbaik.

"Politik akan terbebas dari pragmatisme," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya