Jokowi Terancam Dilengserkan, Sikap Muhammadiyah Top Banget

Jokowi Terancam Dilengserkan, Sikap Muhammadiyah Top Banget - GenPI.co
Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Ricardo/JPNN.Com/GenPI.co

Pihaknya menilai demonstrasi lebih banyak mudarat alias kerugian daripada manfaat.

Salah satunya ialah potensi penyebaran virus corona (covid-19) di antara para demonstran.

"Dalam situasi sekarang, sebaiknya semua pihak bisa menahan diri untuk tidak melakukan kegiatan yang melibatkan massa dalam jumlah besar, termasuk demonstrasi," kata dia.

BACA JUGAKlaim Loyalis Amien Rais Bisa Bikin PAN Menangis

Menurut Mu’ti, Muhammadiyah lebih berfokus pada penanganan covid-19 dan dampaknya terhadap pendidikan, ekonomi, serta kesehatan masyarakat.

Meskipun demikian, Muhammadiyah menghargai pihak-pihak yang akan menggelar demonstrasi.

Mu’ti pun mengimbau para demonstran menjalankan aksinya dengan tertib.

Dia juga meminta aparat keamanan memaksimalkan pendekatan persuasif dan humanis agar tidak terjadi bentrokan dengan pengunjuk rasa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya