Jokowi Bungkam Gatot Nurmantyo atau Istana Merasa Bersalah?

Jokowi Bungkam Gatot Nurmantyo atau Istana Merasa Bersalah? - GenPI.co
Jokowi Bungkam Gatot Nurmantyo atau Istana Merasa Bersalah? (Foto: Antara)

GenPI.co - Akademisi Rocky Gerung angkat bicara soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan Bintang Mahaputera kepada mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo.

Menurut Rocky, pemberian penghargaan kepada Gatot ini akan menimbulkan dilema bagi mantan Jenderal TNI tersebut. Sebab, Gatot menjadi oposisi bagi pemerintah sekaligus membawa politik moral di Indonesia.

BACA JUGA: Amerika Serikat Hambat Niat Prabowo, Rusia Langsung Turun Tangan

"Gatot datang dengan suatu proposal politik yang sangat tinggi, yaitu politik moral. Gatot berupaya untuk membuat jarak dengan kekuasaan supaya ada evaluasi rasional terhadap praktik kekuasaan," beber Rocky, Senin (9/10).

Dalam kanal YouTube-nya, Rocky Gerung mengatakan bahwa Gatot akan ditekan oleh dilema moralnya.

Pasalnya, tiga anggota Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) telah mendapatkan borgol, sedangkan Gatot akan menerima medali.

BACA JUGA: Partai Masyumi Makin Ngeri Jika 3 Tokoh Top Ini Gabung

Mantan dosen di Universitas Indonesia itu juga menberikan analisanya. Menurut Rocky dilema moral itu sebenarnya tidak terjadi jika saja KAMI tidak disebut sebagai 'perusak' demokrasi. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya