Pengamat Ini Sindir Prabowo, Isi Jleb Banget

Pengamat Ini Sindir Prabowo, Isi Jleb Banget - GenPI.co
Prabowo Subianto. Foto: Antara

GenPI.co - Pengamat politik Dedy Kurnia Syah melihat Ketum Gerindra Prabowo Subianto merasa tersandera setelah masuk ke pemrintahan Jokowi.

Buktinya, kata Dedy, saat ada kapal penelitian China masuk ke perairan Indonesia, Menteri Petahanan  tidak bersuara. 

BACA JUGA: Kasus Penembakan FPI Dilaporkan ke Belanda, Komnas HAM Tersudut

"Ini makin membuktikan bahwa Prabowo tidak berbeda dengan para politisi pada umumnya," ujar Dedy dalam keterangannya, Sabtu (23/1).

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) itu mengatakan tidak garangnya Prabowo menyuarakan kedaulatan seperti saat kampanye Pilpres menjadi indikasi hanya lantang ketika momentum politik elektoral semata.

"Diamnya Prabowo cukup membuktikan jika ia tidak berbeda dengan kebanyakan politisi, hanya lantang saat kampanye, dan nihil bukti saat berkuasa," katanya.

Meski demikian, sebagai sosok yang getol menyuarakan kedaulatan negara seharusnya Prabowo memiliki keberanian dan independen dalam menjalankan tugasnya di Kementerian Pertahanan.

"Ada kesan tersandera secara politik, tetapi semestinya jika memang Prabowo miliki keberanian dan independen ia tidak dapat didikte, terlebih posisi Menhan yang strategis dan kuat," pungkasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya