Jokowi Akan Copot Menteri yang Kinerjanya Jeblok

Jokowi Akan Copot Menteri yang Kinerjanya Jeblok - GenPI.co
Presiden Joko Widodo. Foto: Antara

GenPI.co - Pengamat Politk Wempy Hadir berpendapat bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) harus komunikasi politik dengan partai politik pendukung koalisi pemerintahan dalam melakukan resuffle.

“Dengan demikian, Jokowi mesti menekankan kapasitas dan rekam jejak dari menteri yang diusulkan. Hal ini dalam upaya agar mampu menjalankan agenda yang sudah dicanangkan oleh presiden,” ujarnya kepada GenPI.co, Kamis (15/4).

BACA JUGA: 5 Nama Capres Perempuan Mencuat, Ada Iriana Jokowi

Terlebih lagi, menurut Wempy, dampak dari pandemi covid-19 menjadikan Indoensia butuh menteri yang mampu membangkitkan dunia investasi agar ekonomi di tanah air membaik.

“Resuffle kali ini, bukan hanya dua menteri yang mutlak dilakukan. Mungkin saja ada menteri lain yang dianggap tidak perform,” ujarnya.

Kendati begitu, Wempy memprediksi bahwa Jokowi sudah mempunyai tim yang sudah mulai melakukan evaluasi terhadap kinerja para menteri kabinet.

Tidak hanya itu, Wempy juga menilai resuffle kabinet akan dilakukan dalam waktu dekat dan akan ada pula perubahan status badan menjadi kementrian.

“Artinya untuk mengisi posisi menteri kedua lembaga tersebut, harus segera dipilih siapa menterinya. Oleh karena itu, bisa saja resuffle tidak lama lagi,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya