Pesan Gus Miftah ke Bunda Dorce: Secara Fiqh Kembali ke Kodrat!

Pesan Gus Miftah ke Bunda Dorce: Secara Fiqh Kembali ke Kodrat! - GenPI.co
Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman atau yang akrab disapa Gus Miftah. Foto: ANTARA

GenPI.co - Aktris serba bisa Dorce Gamalama mengungkapkan wasiatnya untuk dimakamkan secara perempuan pada saat nanti meninggal.

Namun, keinginan itu dikomentari lain oleh pendakwah Gus Miftah. Ia membeberkan secara hukum atau fiqh Islam terkait dengan wasiat Dorce.

“Jadi, ini memang sangat kontroversi ya, artinya persoalan transgender ini menjadi diskusi yang tidak pernah ada ending-nya, terusss ada diskusi itu,” ungkap Gus Miftah dalam kanal YouTube OFFICIAL NITNOT, Sabtu (29/1).

BACA JUGA:  Denny Sumargo Ungkap Kondisi Dorce Gamalama, Get Well Soon

“Jadi yang pertama, dalam Surat Al Hujurat itu, Allah menciptakan kelamin itu cuma ada dua, jadi jenis laki-laki dan perempuan. Kemudian dalam fiqh itu ada jenis kelamin yang ketiga namanya, Khunsa,” imbuh dia.

Gus Miftah menambahkan, khunsa adalah orang yang dalam tanda kutip berjenis kelamin dua, cewek atau cowok.

BACA JUGA:  Ucapan Gus Miftah Mengejutkan soal Wasiat Dorce, Menohok Banget!

”Persoalannya adalah dia mau dijadikan cewek atau cowok itu harus dengan analisa medis,” ulasnya.

Dalam kasus Dorce, Gus Miftah ini secara fiqh menganggap Dorce tetap sebagai seorang laki-laki.

“Artinya kalau dulu dia dilahirkan dalam keadaan laki-laki ya sebaiknya, seyogyanya juga dimakamkan dalam keadaan laki-laki," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya