Sosok Ini Memiliki Andil Besar dalam Karier Isyana Sarasvati

Sosok Ini Memiliki Andil Besar dalam Karier Isyana Sarasvati - GenPI.co
Musisi muda Isyana Sarasvati mengaku senang bisa berpartisipasi dalam konser Simfoni untuk Bangsa 2022. Foto: Ferry Budi Saputra/GenPi.co

GenPI.co - Penyanyi Isyana Sarasvati mengungkapkan Direktur Musik The Resonanz Music Studio Avip Priatna berperan penting dalam karier bermusiknya.

Isyana menyebut Avip sebagai mentornya dalam mempelajari musik saat SMP-SMA. Dia mengaku mendapatkan banyak ilmu dari Avip.

"Aku dulu domisili di Bandung. Jadi, aku kursus sama Kak Avip bolak-balik Jakarta," ucap dia di Balai Resital Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (24/8).

BACA JUGA:  Isyana Sarasvati Senang Bisa Tampil di Konser Simfoni untuk Bangsa 2022

Isyana bahkan tak ragu mengatakan Avip merupakan sosok yang memiliki andil besar dalam kariernya.

Dia mengakui tadinya hanya ingin fokus bermain musik, terutama piano, tetapi perlahan jadi mencintai olah vokal.

BACA JUGA:  Konser Lexiconcert, Isyana Sarasvati Makin Gahar Ditemani BonCabe

"Aku jadi bisa mencintai vokal dan mengikuti sekolah opera, terus bermain piano. Tadinya mau fokus aja, tetapi malah jadi penyanyi," ujarnya.

Isyana menyatakan hubungannya dengan Avip masih terus berjalan baik sampai saat ini.

BACA JUGA:  Bekerja Bersama Nicholas Saputra, Isyana Sarasvati Tegang

Dia bahkan mengungkapkan baru bertemu kembali dengan Avip saat latihan di Balai Resital Kertanegara pada Rabu (24/8), menjelang konser Simfoni Untuk Bangsa 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya