Liga 1 Ditunda, Bos Bali United Pastikan Tim Tetap Latihan

Liga 1 Ditunda, Bos Bali United Pastikan Tim Tetap Latihan - GenPI.co
Ilustrasi – Salah seorang pemain Bali United. (Foto: Baliutd.com)

GenPI.co - Bali United tetap akan menjalankan program latihan tim meski PSSI telah menyatakan Liga 1 ditunda hingga akhir Juli 2021 mendatang.

Chief Executive Officer (CEO) Bali United Yabes Tanuri mengatakan pihaknya akan menunggu kabar kapan pelaksanaan kompetisi ini digelar.

“Kepastian secara resmi kabar penundaan kompetisi ini baik dari Liga 1 maupun Piala AFC akan kami tunggu,” katanya dikutip dari laman resmi tim, Selasa (29/6).

BACA JUGA:  Liga 1 dan 2 Ditunda, Mabes Polri Beri Petunjuk Ini

Yabes mengungkapkan skuad berjuluk Serdadu Tridatu ini akan tetap menjalani latihan di Bali saat ini.

Menurut Yabes, sang pelatih kepala Stefano Cugurra pun dalam perjalanan pulang kembali ke Indonesia setelah sebelum mengurus suatu kepentingannya di Brazil.

BACA JUGA:  Liga 1 Ditunda? LIB: Jangan Mendadak!

“Coach Teco (panggilan Stafano Cuggura) sedang dalam perjalanan ke Indonesia,” ucapnya.

PSSI sebelumnya menyatakan menunda pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan 2 musim 2021 sampai akhir Juli 2021 mendatang, yang sedianya dimulai pada 9 Juli nanti.

BACA JUGA:  LIB Majukan Jadwal PSS Lawan Persija di Liga 1, Ini Alasannya

Keputusan ini sesuai dengan instruksi dari Satgas Penanganan Covid-19 yang disampaikan melalui surat bertanda tangan kepala BNPB Letjen TNI Ganip Warsito.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya