TROI 2019, Warga Lengkong Wonosobo Lebih Siap

TROI 2019, Warga Lengkong Wonosobo Lebih Siap - GenPI.co
Kejurnas Paralayang Trip Of Indonesia (TROI) 2019. (Foto: Foto : Dedek Diansyah)

GenPI.co -  Hari Jumat, (28/06) menjadi momen pembukaan Even Kejuaraan Nasional Paralayang Trip Of Indonesia atau Troi 2019. Kejuarnas itu berlangsung  di bukit Kekeb desa Lengkong kecamatan Garung.  Sebelum mejajal medan, para atlet terlebih dahulu mengikuti  seremonial pembukaan berupa pesta makanan lokal tenong. 

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab. Wonosobo, One Andang Wardoyo mengatakan, dibandingkan tahun lalu kesiapan warga untuk event TROI 2019 semakin baik. Demikian pula semangat panitia serta warga lokal Lengkong semakin bagus.

“Terbukti dengan jumlah peserta hingga 300 atlet sedangkan sebenarnya kuota awalnya hanya 200 atlet. Kami mencoba mengemas ini tak hanya event olahraga tapi dengan berbagai even pendukung mulai dari atraksi budaya baik kuliner hingga adat lokal. Beberapa peserta ada yang dari luar negeri seperti Korea, Turki, dan Eropa,” ucapnya.

Baca juga:

Rally Fun dan Time, Promosi Pramwisata Jateng via Sport Tourism 

Dishut Babel Akan Bangun Geopark di Bukit Penyabung 

TROI 2019, Warga Lengkong Wonosobo Lebih SiapKejurnas Paralayang Trip Of Indonesia (TROI) 2019. (Foto: Foto : Dedek Diansyah)

Ditambahkan Andang, persiapan matang masyarakat antara lain ditandai dengan  homestay yang kini mulai bertambah dan semakin baik pelayanannya. Selain homestay dan   hotel, transportasi dan layanan kuliner juga menjadi poin penting.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya