Akmal Marhali Kritik Keras PSSI dan Polisi, Isinya Gahar

Akmal Marhali Kritik Keras PSSI dan Polisi, Isinya Gahar - GenPI.co
Akmal Marhali kritik keras PSSI dan polisi soal kasus tewasnya dua suporter Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA). Foto: Instagram/@akmalmarhali.

GenPI.co - Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali menyebutkan PSSI dan polisi tidak serius mengungkap dan menyelidiki kasus tewasnya dua suporter Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA).

Menurut dia, hingga kini belum ada kejelasan terkait pihak yang bertanggung jawab terkait kejadian tersebut.

"Meski sudah ada korban jiwa, sejauh ini belum ada langkah konkret baik dari PSSI maupun kepolisian," ujar Akmal kepada GenPI.co, Minggu (26/6/2022).

BACA JUGA:  Akmal Marhali Soroti Kasus Kematian Suporter Bola, Sebut Jokowi

Akmal merasa masyarakat harus mengetahui soal aturan yang melindungi suporter.

Menurutnya, keselamatan penonton di stadion diatur dalam UU Keolahragaan Nomor 11 Tahun 2022.

BACA JUGA:  Akmal Marhali Beri Saran untuk PSSI dan PT LIB, Tolong Perhatikan

Akmal menambahkan dalam butir pasal tersebut penonton berhak mendapat pelayanan yang baik ketika menonton pertandingan sepak bola.

"Publik seharusnya perlu memahami aturan yang melindungi suporter. Itu harus dipahami dan diterapkan," jelasnya.

BACA JUGA:  2 Suporter Persib Tewas, Akmal Marhali Sebut Presiden Jokowi

Dia juga menilai, pihak penyelenggara termasuk PSSI dan kepolisian harus patuh terhadap hukum yang berlaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya