PBSI Berharap Piala Presiden Bulu Tangkis Diadakan Tiap Tahun

PBSI Berharap Piala Presiden Bulu Tangkis Diadakan Tiap Tahun - GenPI.co
PBSI Berharap Piala Presiden Bulu Tangkis Diadakan Tiap Tahun - Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna. Foto: Gazza Roosaryatama/GenPI.co

GenPI.co - Piala Presiden Bulu Tangkis untuk pertama kalinya digelar pada pada 1-8 Agustus 2022 di GOR Nanggala, Cijantung, Jakarta Timur.

Sebanyak 606 atlet dari 30 provinsi di Indonesia datang dan bertarung di Jakarta.

Adapun kategori kelompok umurnya terbagi tiga, yakni U-13, U-15, dan U-17.

BACA JUGA:  Thomas Doll Optimistis Frengky Missa Tampil di Piala Dunia U-20

Terkait hal itu, Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna berharap Piala Presiden Bulu Tangkis bisa digelar tiap tahun.

“Tentunya kami ingin ini jadi agenda tahunan. Ini yang pertama,” ujar Agung Firman Sampurna di GOR Nanggala, Senin (1/8).

BACA JUGA:  PBSI Gelar Piala Presiden 2022, NOC Puji Habis-habisan

Agung berharap dengan diadakannya Piala Presiden, cabor bulu tangkis bisa mendapatkan pengakuan resmi secara nasional.

“Sepak bola, tinju, karapan sapi punya (piala presiden, red). Akan tetapi bulu tangkis belum. Nah, ini kami buat,” tuturnya.

BACA JUGA:  Piala Presiden 2022 Diharapkan Menjaring Talenta Berbakat

Dia mengatakan bulu tangkis adalah satu olahraga yang tidak hanya menjadi prestasi, tetapi juga bagian dari budaya Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya