Sukseskan Jakarta Marathon 2023, Luhut Binsar Pastikan Kualitas Udara Bersih

Sukseskan Jakarta Marathon 2023, Luhut Binsar Pastikan Kualitas Udara Bersih - GenPI.co
Sukseskan Jakarta Marathon 2023, Luhut Binsar Pastikan Kualitas Udara Bersih. Foto: doc Jakarta Marathon

Memastikan setidaknya hampir 5 jam rute lomba yang nyaman, rambu-rambu yang jelas, marshal yang cakap, dan instruksi yang konsisten di rute akan menjadi bagian integral dari acara tahun ini.

Pada semua aspek teknis penyelenggaraan lomba, kami akan mengikuti panduan yang diberikan oleh federasi. Selanjutnya, jaminan keselamatan untuk pelari: keselamatan pelari selama lomba adalah yang terpenting.

“Dengan memprioritaskan keselamatan peserta, langkah-langkah komprehensif telah diadopsi. Inisiatif pra-lomba meliputi pelatihan ekstensif untuk tim medis dan marshal,” jelas Donny.

BACA JUGA:  BNI UI Half Marathon 2023 Resmi Digelar, Menpora Dito Semringah

Pada hari pelaksanaan lomba, penyelenggara memastikan keselamatan masing-masing pelari mendapat perhatian yang menyeluruh, dari asuransi, petugas kesehatan berlisensi akan ditempatkan secara strategis di sepanjang rute.

Peralatan medis yang canggih berstandar internasional, termasuk Automated External Defibrillator (AED), akan tersedia.

BACA JUGA:  Dibuka untuk 1.000 Peserta, Canon PhotoMarathon Jakarta 2023 Punya Syarat Unik

Menimbang iklim tropis dan temperatur Jakarta, fasilitas dan inisiatif perlindungan cuaca panas (hot environment risk protection) juga akan diimplementasikan di titik-titik rute.

“Termasuk di antaranya standar air mineral untuk hidrasi yang akan tersedia untuk para pelari, benar-benar terpilih dan terbukti kualitas mineralnya,” tutur Donny Tjahyadikarta.(*)

BACA JUGA:  Deretan Artis Turut Ramaikan Run Fest Half Marathon, Ada Refal Hady

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya