Asian Games 2022: Jadi Tumpuan Tunggal Putra Indonesia, Ginting Tak Peduli

Asian Games 2022: Jadi Tumpuan Tunggal Putra Indonesia, Ginting Tak Peduli - GenPI.co
Anthony Sinisuka Ginting mengaku tak peduli menjadi tumpuan pada ajang Asian Games 2022. (foto: PBSI)

GenPI.co - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengaku tak peduli menjadi tumpuan pada ajang Asian Games 2022.

Seperti diketahui, Anthony Ginting menjadi satu-satunya tunggal putra Indonesia yang tersisa pada ajang Asian Games 2022.

Anthony Ginting melaju ke babak 8 besar Asian Games 2022 setelah mengalahkan wakil Singapura, Jia Heng Jason Teh.

BACA JUGA:  Tampil di Asian Games 2022, Anthony Ginting Siap Menggila

Bertanding di Binjiang Gymnasium, Rabu (4/10), Ginting menang meyakinkan lewat dua gim dengan skor 21-14 dan 21-18.

Menyadari dirinya menjadi satu-satunya tunggal putra Indonesia di Asian Games 2022, Ginting tidak peduli.

BACA JUGA:  Juara Hong Kong Open 2023, Jonatan Christie Singgung Anthony Ginting

"Saya tidak mau memikirkan bahwa sekarang tinggal saya di tunggal putra Indonesia yang masih berjuang," ucap Ginting dikutip dari PBSI, Kamis (5/10).

Kekasih dari Mitzi Abigail ini tidak ingin hal tersebut menjadikannya sebagai sebuah beban.

BACA JUGA:  Lolos ke 16 Besar Hong Kong Open 2023, Anthony Ginting Telah Kembali

"Tidak mau menjadikan itu beban juga. Sekarang saya mau fokus satu per satu. Habis ini recovery dulu yang maksimal, baru menyiapkan untuk laga perempatfinal," tambahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya