
GenPI.co - Nike baru saja meluncurkan turunan kedua dari seri Mercurial 'Dream Speed' baru. Sepatu ini dikenakan oleh superstar lapangan hijau seperti oleh superstar seperti Cristiano Ronaldo, Neymar, Kylian Mbappé dan Eden Hazard.
Sepatu bola ini terinspirasi dari desain tumit bertitik pada sepatu sepakbola Nike Mercurial Vapor 3 tahun 2006 yang dikenakan Ronaldo R9 selama kualifikasi Piala Dunia.
BACA JUGA: Realme 6 Pro Istimewa, Harganya Ramah di Kantong
Nike Mercurial Superfly 7 Dream Speed 2 juga terinspirasi dari upaya para pemain dapat menggunakan kecepatan di lapangan sepak bola mencapai tujuan dan impian mereka. Untuk menekankan hal itu , Nike menempatkan corak kecepatan cahaya di ujung sepatu bola Mercurial Superfly 7 Dream Speed 2.
Bagian atas sepatu terbuat dari Flyknit, dikombinasikan dengan benang Tenacity tinggi untuk tingkat fleksibilitas luar biasa. Sementara bagian atas dilapisi dengan lapisan tipis NikeSKIN
Sepatu bola Mercurial Superfly 7 Dream Speed 2ini juga menggunakan teknologi NikeGRIP, untuk memastikan tingkat selip minimum dan memaksimalkan efisiensi energi. Dynamic Fit Collar yang baru memberi dukungan optimal untuk pergelangan kaki dan sendi supaya tetap kencang dan pas.
BACA JUGA: Pantaskah Galaxy S20 Dihargai Rp14-18 Juta? Yuk Intip Spek-nya
Stood atau pool yang ditempatkan secara strategis kini 1 mm lebih panjang. Ini untuk memastikan akselerasi dan perubahan arah yang mudah. Sol sepatu menggunakan desain FG, yang dirancang untuk digunakan di lapangan rumput alami.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News