SUCCESS STORY

Hobi Masak Sejak Kecil, Bisnis Rita Go Internasional Beromzet Wow

Hobi Masak Sejak Kecil, Bisnis Rita Go Internasional Beromzet Wow - GenPI.co
Rita Fauziana (foto: Dok. Rita untuk GenPI.co)

“Terkadang resep-resep baru itu susah dan ribet buatnya, tetapi terus aku coba sampai berhasil,” paparnya.

Ibu rumah tangga itu mengatakan bahwa kesulitan yang dia hadapi selama menjalani bisnis Nut’s Cookies and Catering adalah pemasaran produk.

“Awal bisnis itu alot banget memasarkan produknya. Baru mulai tahun kedua sudah stabil dan bahkan orderan datang dari luar negeri,” katanya.

BACA JUGA:  Gara-gara Utang, Andra Lesmana Kini Jadi Pebisnis Ulung Kuliner

Rita memaparkan bahwa omzet mingguan bisnisnya per minggu bisa Rp 4 juta sampai Rp 6 juta.

“Kalau per bulan, omzetnya bisa mencapai Rp 20 juta-an,” paparnya.

BACA JUGA:  Bisnis Sapi Limosin, Sunarto Bisa Dapat Omzet Rp 500 Juta/Bulan

Oleh karena itu, Rita menuturkan bahwa para pelaku bisnis tak boleh menyerah dengan tantangan yang dilalui selama merintis usaha.

“Apa pun yang dilakukan, asal sesuai passion, lakukan dengan maksimal dan jangan pernah menyerah,” tuturnya.

BACA JUGA:  Wow! Awalnya 20 Ekor, Kini Mulyoko Ternak Ribuan Ekor Kambing

Jika tertarik untuk membeli, bisa kunjungi Instagram @nuts_cookies. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya