Bermula dari Obrolan Iseng, Reza Kini Cuan Kelola Dapur Ngebulbul

Bermula dari Obrolan Iseng, Reza Kini Cuan Kelola Dapur Ngebulbul - GenPI.co
Bermula dari Obrolan Iseng, Reza Kini Cuan Kelola Dapur Ngebulbul. Foto: Dok. Reza Fiqih Nurzaman dan Dapur Ngebulbul.

GenPI.co - Bermula dari obrolan iseng, Reza Fiqih Nurzaman kini cuan besar mengelola bisnis Dapur Ngebulbul.

Reza mengakui bahwa pandemi covid-19 membuat orang menjadi makin kreatif dalam menciptakan peluang.

Dapur Ngebulbul dimulai Reza saat pandemi demi mengisi waktu dan menghasilkan uang.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Vania Audrey, dari Jurnalis ke Pengusaha Sepatu

“Berawal dari obrolan antara saya, istri, dan kakak ipar, untuk mengisi waktu selama karantina awal pandemi 2020,” kata Reza kepada GenPI.co, Minggu (19/6).

Usaha tersebut bermula dengan menjual bread pudding untuk menjari hantaran kepada orang terkasih pada awal pandemi 2020.

BACA JUGA:  Dua Sahabat Sukses Bisnis Ketan Susu Tansu Ngab, Ini Kisahnya

“Kini kami membuat Garlic Bread dengan beragam olesan mulai dari Salmon, Tuna dan Crab Stick,” katanya.

Pria 30 tahun itu pun membeberkan caranya untuk mempertahankan usaha.

BACA JUGA:  Pengin Jadi Pengusaha Sukses? Bisa Contoh Bisnis Davy Haerlangga

“Kami memperkuat komunitas kami, dengan memberikan pelayanan yang terbaik, selain itu produk kami unik dan jarang orang yang menjualnya, kami sudah memiliki beberapa pelanggan yang loyal,” bebernya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya