Cara Dapat Centang Biru di Akun Instagram, Cepat dan Mudah

Cara Dapat Centang Biru di Akun Instagram, Cepat dan Mudah - GenPI.co
Centang biru di akun Instagram menjadi salah satu kebanggaan tersendiri bagi penggunanya. Ilustrasi pria rebahan sambil main HP. Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co

GenPI.co - Centang biru di akun Instagram menjadi salah satu kebanggaan tersendiri bagi penggunanya.

Sebab, tanda tersebut menjadi bukti bahwa akun sudah diverifikasi pihak Instagram.

Pemilik akun centag biru terdiri dari berbagai kelompok, seperti figur publik dan merek.

BACA JUGA:  Cara Download Video Instagram Tanpa Aplikasi, Hasilnya Bagus

Selain itu, komunitas dan entitas lain yang sudah terdaftar asli juga bisa mendapatkan centang biru.

Instagram sendiri sudah menerapkan beberapa syarat bagi netizen yang ingin mendapatkan tanda tersebut.

BACA JUGA:  Cara Menghapus Akun Instagram Sementara, Nanti Bisa Login Lagi

Verifikasi dari Instagram bertujuan menilai apakah pemilik akun layak memperoleh tanda centang biru atau tidak.

Salah satu syaratnya ialah akun harus lengkap. Pemilik harus melengkapi akunnya dengan bio dan foto profil ketika mengajukan verifikasi kepada Instagram.

BACA JUGA:  Jaga Keamanan Anak Bersosial Media, Instagram Rilis Fitur Pengawasan Orang Tua

Selain itu, pemilik akun harus populer. Akun yang dimilikinya harus dikenal banyak orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya