
GenPI.co - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan, bahwa ketersediaan akomodasi menjadi prioritas dalam pelaksanaan ajang MotoGP Mandalika.
Dia menjelaskan, sampai saat ini sudah berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait acara MotoGP Mandalika yang rencananya digelar selama tiga hari, yakni 18-20 Maret 2022.
Tujuannya, tak hanya memenuhi kebutuhan akomodasi para wisatawan, tetapi juga menggerakkan ekonomi masyarakat setempat, khususnya di Pulau Lombok serta Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili Air.
BACA JUGA: Sandiaga Uno Blak-blakan, Sangat Optimistis
"Ajang MotoGP ini menjadi peluang untuk berinovasi, khususnya dalam penyediaan homestay, karena ini ada arahan dari Presiden melibatkan pariwisata yang berkeadilan," jelas Sandiaga Uno secara virtual, Sabtu (8/1/2022).
Dia menambahkan pengelola homestay juga dibantu mempersiapkan tempat penginapan, khususnya di desa-desa wisata.
BACA JUGA: Harapan Sandiaga Uno di 2022, Sektor Pariwisata & Ekonomi Bangkit
"Tentu juga menjadi ajang promosi desa wisata, sehingga masyarakat NTB turut dapat bangkit dari pandemi menjadi bagian dari upaya kebangkitan ekonomi Indonesia untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," katanya.
Sandiaga Uno juga mendukung dengan adanya sarana hunian pariwisata (sarhunka) dan rumah masyarakat yang sudah diadaptasi menjadi homestay, sehingga dapat dimanfaatkan para wisatawan.
BACA JUGA: Sandiaga Uno Punya Pesan Penting untuk Timnas Indonesia, Tegas!
Bersamaan dengan hal tersebut, pihaknya juga berkolaborasi dengan Bobobox untuk membangun Bobocabin serta glamping bersama Eiger.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News