
GenPI.co - Bagi kamu yang ingin nongkrong sambil menikmati kopi bisa datang ke Gekko Coffee Shop yang terletak di Oase Space, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Di Gekko Coffee Shop menjual ragam minuman dengan pilihan botol berukuran 500 ml dan juga 1 liter.
BACA JUGA: Betah! Nikmati Indahnya Bogor dari Ketinggian di Cafe Hits Ini
Bahkan, saat ini menu minuman yang disajikan oleh Gekko mencapai kurang lebih 50 varian rasa yang berbeda.
Dimulai dari coffee, non coffee, manual brew, V60, cold brew, dan masih banyak lagi.
BACA JUGA: Asyik, Ada Cafe Instagrammable di Jakbar, Harganya Murah Banget
Dari banyaknya menu tersebut, Owner Gekko Coffee Shop, Rafi Ananda Sadikin mengatakan andalan dari Gekko dari Salted Caramel Latte dan juga ada menu signature yaitu Caramela Americano.
Caramela Americano adalah sebuah menu yang basicnya adalah americano yang kemudian diberikan sirup salted caramel dan ditambah dengan dua scoop ice cream di atasnya.
BACA JUGA: Patut Dicoba, Cafe Terenak di Bogor, Harganya Murah Banget
"Menu itu untuk lebih non coffee friendly, jadi rasa kopinya tipis saja," ucap Rafi kepada GenPI.co, Sabtu (8/1/2022).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News