Almarhum Putri Diana Kagumi Keindahan Pulau Moyo di Sumbawa

Almarhum Putri Diana Kagumi Keindahan Pulau Moyo di Sumbawa - GenPI.co
Pulau Moyo yang kecantikannya bak surga. Almarhum Putri Diana dari Inggris sangat mengaguminya (Foto : Terkini)

“Beragam wisata bahari di Pulau Moyo menjadi rekomendasi terbaik. Exeperience wisatawan selama di Festival Pesona Moyo dijamin lengkap. Destinasi ini pun bisa dinikmati setiap saat, bahkan saat festival selesai. Yang jelas, tetap posisikan Sumbawa dan Pulau Moyo sebagai pilihan utama berlibur,” lanjutnya. 

Warna bahari eksotis lainnya adalah Pantai Tanjung Pasir. Nama destinasi ini juga dimiliki Tangerang, Banten. Namun, Tanjung Pasir di Pulau Moyo menawarkan garis pantai dengan pasir pink-nya. Ada 3 gradasi warna air yang ditawarkan, mulai dari pink hingga kehijauan dan biru. Sama seperti pantai lain, kawasan Tanjung Pasir ini juga menawarkan keindahan bawah airnya. 

Pulau Moyo semakin eksotis dengan kehadiran Pantai Poto Jarum. Untuk menikmati Poto Jarum ini bisa diakses langsung melalui Pantai Tanjung Pasir. Perjalanannya sekitar 60 menit dengan memakai kapal nelayan. Begitu sampai ditujuan, karakter khas pantai dengan bebatuan besar terhampar di bibir pantai. Kawasan ini masih alami dan sangat ideal untuk snorkling. 

“Sumbawa dengan Pulau Moyo memang memiliki banyak spot menarik. Karena keindahannya, Pulau Moyo menjadi inspirasi sebuah event. Kami yakin, popularitas destinasi di Sumbawa dan Pulau Moyo semakin naik dengan event ini. Bagaimanapun, Festival Pesona Moyo menjadi branding ideal bagi aneka potensi wisata di sana,” terang Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar Rizki Handayani. 

Menegaskan potensinya, Pulau Moyo juga menawarkan keunikan dari koleksi air terjunnya. Komposisi air terjunnya terdiri dari Mata Jitu, Sengalo, dan Diwu Mbai. Untuk Air Terjun Mata Jitu sering disebut sebagai Queen Waterfall. Sebab, destinasi ini pernah dikunjungi mendiang Putri Diana. Bentuknya unik dengan komposisi bertingkat lengkap dengan kolamnya. 

Jernihnya air di sana menyatu dengan warna indah bebatuannya. Untuk mencapai Air Terjun Mata Jitu, wisatawan menjangkaunya dari Desa Ai Bari. “Pulau Moyo bukan hanya menawarkan garis pantainya. Keindahannya semakin lengkap dengan komposisi air terjunnya. Bahkan, Putri Diana asal dari Kerajaan Inggris dahulu pernah dibuat takjub,” tegas Rizki. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya