5 Wahana Wisata Terbaru di Hong Kong, Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

5 Wahana Wisata Terbaru di Hong Kong, Cocok untuk Liburan Akhir Tahun - GenPI.co
Wahana Wisata Terbaru di Hong Kong. Foto: Hong Kong Tourism Board (HKTB)

3. Berendam dan Bermain air di Water World Ocean Park Hong Kong

Setelah empat tahun pembangunannya, Water World Ocean Park Hong Kong akhirnya dibuka untuk umum akhir tahun lalu.

Water World adalah satu-satunya taman air sepanjang tahun di Asia, yang terletak di antara perbukitan dan pemandangan Laut Cina Selatan yang menakjubkan.

Pengunjung keluarga dapat menikmati lebih dari 27 atraksi berbeda di taman air ini, termasuk trio seluncuran yang mendebarkan yang dapat membawa Anda melewati putaran sepanjang 58 meter, terjun bebas, dan berseluncur untuk menguji keberanian Anda.

4. Rasakan Banyak Kesenangan dan Cita Rasa di Museum Nissin Cup Noodle

BACA JUGA:  Hong Kong Beri Peringatan Vietnam, Timnas Indonesia U-19 di Atas Angin

Pencinta mie pasti akan menikmati Museum Nissin Cup Noodle yang menyenangkan ini di Tsim Sha Tsui. Ruang interaktif ini menampilkan beberapa pameran yang menyoroti Mie Nissin Cup klasik dan favorit sepanjang masa.

Museum ini juga menawarkan pengunjung kesempatan untuk membuat Mie Nissin Cup versi mereka sendiri di My CUPNOODLES Factory – di mana para tamu dapat memilih sendiri bahan-bahan yang akan digunakan, dan bahkan mendesain kemasan mereka sendiri.

5. Lompat ke Kotak LEGO Terbesar yang Pernah Ada di LEGOLAND Discovery Centre

BACA JUGA:  Belajar Masak Buat Suami, Yuk Cobain Resep Nasi Goreng Hong Kong

Taman bermain LEGO dalam ruangan terbesar di Hong Kong adalah rumah bagi 10 area bermain bertema LEGO mulai dari Kingdom Quest hingga LEGO friends dan banyak lagi.

Taman bermain seluas 30.000 kaki persegi ini menawarkan 1,5 juta kreasi LEGO yang menampilkan landmark ikonik Hong Kong seperti Star Ferry dan Central Pier!

BACA JUGA:  Pesona Bidadari Hong Kong, Atlet Cantik yang Bikin Pria Kepincut

Pengunjung keluarga juga dapat memanjakan mata dengan melihat karakter film favorit mereka dalam bentuk 4D dan membuat kreasi LEGO yang epik bersama para ahli kreasi LEGO – semuanya tersedia di sini.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya