Di Sumut Ada Destinasi Wisata Baru, Namanya Kutalimbaru

Di Sumut Ada Destinasi Wisata Baru, Namanya Kutalimbaru - GenPI.co
Sumatra Utara (Sumut) kini memiliki destinasi wisata yang baru dengan nama Kutalimbaru. (foto: ANTARA/HO)

GenPI.co - Sumatra Utara (Sumut) kini memiliki destinasi wisata yang baru dengan nama Kutalimbaru.

Kutalimbaru sendiri merupakan sebuah wilayah yang berada di Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumut.

Wilayah Kutalimbaru dikembangkan menjadi objek wisata baru karena memiliki pemandangan alam yang indah, sungai yang jernih hingga bunga bangkai (amorphophallus titanum).

BACA JUGA:  Rekomendasi Tempat Wisata: Sumur Raksasa Alami di Donggala Cantik Pol

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Avro Wibowo selaku Camat Kutilambaru, Minggu (29/5).

"Pihak kecamatan sangat mendorong desa di Kutalimbaru untuk dijadikan objek wisata seperti di Desa Suka Makmur. Saya juga mendukung RPJMDes (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa) sebagai anggaran dalam mempercepat pembukaan objek wisata tersebut," ujar Avro.

BACA JUGA:  Pariwisata Pasir Putih Situbondo Laris Manis, Pendapatan Rp 1,1 Miliar

Selain bermodalkan keindahan alam, Avro juga mengatakan Kutalimbaru telah mempunyai akses bagi wisatawan yang ingin datang ke sana.

Di lokasi tersebut terdapat jalan alternatif ke Sibolangit dan Berastagi, Kabupaten Karo.

BACA JUGA:  Gibran Ingin Buka Rute Penerbangan Baru, PHRI Siap Sambut Wisatawan ASEAN

Artinya, masyarakat yang berasal dari Kota Medan, Kota Binjai atau Sibolangit dapat menjangkaunya dengan mudah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya